Musrenbangdes II Kecamatan Kandangan dilaksanakan hari Jumat tanggal 17 Februari 2017 yang dipimpin oleh Camat Kandangan Samsul Hadi, S.Sos,MT.
Pada kesempatan itu Ketua Bidang memaparkan hasil musyawarah dengan klasifikasi bidang kegiatan dan sumber dana : yaitu yang dibiayayi oleh APBD Kabupaten, APBD Provinsi dan APBN.
Bidang I Infastruktur meliputi : Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Pemukiman, Dinas Komunikasi dan Informatika, serta Dinas Perhubungan.
Ketua Bidang I Bapak Drs. H. Muhtasor Memaparkan Hasil Musyawarah bidang dengan hasil sbb:
NO | KEGIATAN | ||
APBD | APBD Provinsi | APBN | |
1 | Peingkatan Jalan (Beton bertulang) Desa Margolelo s/d kedawung ( dari Kalibono s/d Kedawung) | Rabat beton Dsn Klodran s/d Dsn Gimik Desa Tempuran Kecamatan Kaloran | Pembangunan jembatan kali progo yang menghubungkan desa Baledu Kec Kandangan dengan Desa Kedu Kec Kedu |
2 | Drainase dari Dsn Sengon Pandak s/d Dsn Karangseneng | Pembangunan Jaringan Irigasi Sikenting | Pembangunan aula kantor desa |
3 | Peningkatan jalan Termas - Tegowanuh | Pembangunan Jaringan Irigasi Dsn Tegesan Desa Samiranan s/d Dsn Tegalsari | Peningkatan Jalan Dsn Wonobodro Desa Wadas s/d Dsn Bero Desa Caruban |
Bidang II Ekonomi dan Sumber Daya Alam Meliputi : Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Dinas Perikanan dan Peternakan, Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi, UKM, dan Lingkungan Hidup.
Ketua Bidang I Bapak Sih Muharom Memaparkan Hasil Musyawarah bidang dengan hasil sbb:
NO | KEGIATAN | ||
APBD | APBD Provinsi | APBN | |
1 | Pembangunan los dan kios Pasar Desa | Pembangunan Los dan Kios Pasar Desa | |
2 | Pelatihan pengembangan Energi dari limbah ternak | Pengadaan bantuan alat pertanian (Handtractor) | |
3 | Pendayagunaan tehnologi tepat guna (Bantuan alat-alat industri kecil) | Pengembangan ternak sapi |
Ketua Bidang I Bapak Suwita Memaparkan Hasil Musyawarah bidang dengan hasil sbb:Bidang III Pembangunan Manusia meliputi : Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan, Bagian Kesejahteraan Rakyat.
NO | KEGIATAN | ||
APBD | APBD Provinsi | APBN | |
Pengembangan prasarana wisata desa | |||
1 | Pembangunan Gedung PAUD | Pengadaan ambulance desa | |
Pembangunan, pengembangan dan pengelolaan wisata desa (Agrowisata perkebunan) | |||
2 | Fasilitasi masyarakat miskin, perempuan, anak difabel, dan masyarakat adat (Bantuan dan peralatan bagi penyandang cacat) | Pembangunan Gedung PAUD | |
3 | Pemugaran RTLH | Pembangunan RKB PAUD dan APE Luar | RTLH |
Camat Kandangan Samsul Hadi, S.Sos,Mt, dari penetapan hasil Musrenbang diatas kemudian dipilih 4 (empat) Perwakilan orang untuk mengikuti Musren Tingkat Kabupaten untuk mewakili Kecamatan Kandangan yaitu :
- Camat Kandangan Samsul Hadi, S.Sos, MT
- Unsur Kepala Desa Lazim Irawanti,
- Unsur LPMD Asmu,i,
- Perwakilan Perempuan Utami
Menutup Kegiatan tersebut Camat Kandangan mengajak untuk mengawal usulan-usulan tersebut sehingga dapat terialisai pada tahun 2018.